Monday, May 16, 2011

analisa hari ini

Indeks berpeluang turun di hari kejepit nasional dan juga komoditas mulai menurun di seperti oil dll. Indeks berada di sideways dan terus dipertahankan diatas.. Pertanyaannya samapi kapan bisa dipertahankan? Bagaimana kalau semua ikut menjual? Indeks masih berpeluang ke 3600 di june - july mendatang..

Saham yang break ARNA break all high... ELTY belum break di 170 karena tutup di 169 ELTY-wnya break 40. Saham bakrie masih punya kekuatan asal berani hold aja. PBRX byk news keluar seperti dibawah ini dikutup dari kontan:

JAKARTA. Perusahaan garmen PT Pan Brothers Tbk optimis peningkatan kapasitas terpasang tahun ini bakal mencapai hampir dua kali lipat dibandingkan tahun lalu.

"Dari 24,6 juta potong tahun lalu menjadi 46 juta potong tahun ini," ujar Wakil Direktur Utama PBRX Anne Patricia Sutanto, Jumat, (13/5).

Peningkatan tersebut didukung dengan penambahan mesin terpasang di tahun ini. Jika tahun lalu jumlah mesin terpasang PBRX sebanyak 8.450 unit, maka tahun ini jumlahnya dinaikkan menjadi 13.250 unit.

"Apalagi ditambah dengan hasil akuisisi PT Hollit International. Kontribusi perusahaan ini terhadap pendapatan Pan Brothers akan terlihat di kuartal ketiga tahun ini," jelas Anne.

Menurutnya, perolehan pendapatan di kuartal ketiga nanti sudah bisa mencapai 70%-75% dari target total pendapatan 2011. Adapun penjualan PBRX ditargetkan juga naik dua kali lipat tahun ini menjadi sekitar US$ 314 juta.

Untuk mencapai peningkatan kapasitas produksi di tahun ini, PBRX mengalokasikan belanja modal sebesar Rp 135 miliar. Belanja modal ini sepenuhnya didanai dari dana right issue PBRX.

Hingga kuartal pertama 2011 PBRX sudah merealisasikan belanja modal sebanyak RP 54,67 miliar. Dana ini dipakai untuk uang mula pembelian mesin serta proyek yang sedang dalam penyelesaian.

Kerja sama bisnis dengan Jepang

Salah satu perusahaan garmen asal Jepang tertarik bekerja sama dengan PT Pan Brothers Tbk (PBRX). Bentuknya bisa berupa kontrak pemesanan produk atau penanaman modal.

Sayangnya, PBRX masih merahasiakan nama perusahaan maupun potensi nilai kerja sama tersebut. "Termasuk (perusahaan) yang terbesarlah. Nilainya belum tahu. Sekarang mereka masih uji coba pemesanan (order trial) dulu dengan kami." ungkap Iswar.

Ia menambahkan, perusahaan Jepang tersebut menilai Indonesia merupakan salah satu negara yang menjanjikan dan menarik sebagai tujuan investasi. Perusahaan tersebut jugalah yang langsung mendekati PBRX dan mengajukan order trial.

"Kalau dari order trial ini mereka cocok, kemungkinan tahun depan kerjasamanya bisa berjalan," ungkap Iswa
Jadi SELL PBRX sell on strength...

All the blessing for readers... Will I Am Chen from Williaminvestors... GBU
a

No comments:

Exclusion Clause

The author is not responsible for such false statements to the analysis of the individual and not to encourage anyone to trade shares. All content is free and only need to join this blog to promote it. for any information in, will provide the best and so will not harm anyone.